Untuk perangkat Smartphone tersedia di sistem operasi Android, iOS (iPhone), BlackBerry, Windows Phone, dll. Untuk perangkat komputer (PC atau laptop) tersedia di sistem operasi Windows dan Mac OS.
Di sini akan dijelaskan cara download dan install aplikasi Line di komputer. Jika anda ingin tau cara download dan install aplikasi Line di Android, silahkan ke sini [Cara download dan install aplikasi Line - Android]. Atau cara memasang ekstensi Line di browser Chrome pada komputer, silahkan menuju ke Cara menambahkan ekstensi Line di Chrome
Download
Cara mendownload Line di komputer sangatlah mudah. Download installer Line di situs resmi Line. Pilihlah installer yang sesuai dengan sistem operasi komputer kita. Berikut adalah beberapa pilihan yang disediakan di situs resminya :
Mobile
Android, iPhone, BlackBerry, Windows Phone, Nokia Asha, Firefox OS
PC
Windows, Windows 8, Mac OS
Di sini saya memilih Windows, karena saya menggunakan sistem operasi Windows 10. Besar kapasitas installer yang saya download 63.7 MB.
Install
Setelah kita mendownload installer Line, selanjutnya kita lakukan instalasi Line. Berikut cara dan tahapan serta langkah-langkah menginstal aplikasi Line di komputer :
- Buka ikon LineInst.exe [gambar 1]
- Muncul opsi bahasa. Pilih Bahasa Indonesia. Klik tombol Ok
- Klik tombol Lanjut atau Next
- Muncul Perihal lisensi. Klik tombol 'Saya Setuju' atau 'I Agree'
- Tunggu proses install. Jika muncul pertanyaan perijinan klik tombol Ok
- Jika proses install berhasil. Klik tombol Tutup atau Close [gambar 2]
- Beberapa saat kemudian akan terbuka aplikasi Line [gambar 3]
- Selesai
Gambar 1. Ikon installer Line
Gambar 2. Install berhasil
Gambar 3. Tampilan awal Line
Artikel terkait
No comments:
Post a Comment