Karena Adobe Illustrator mengolah gambar berjenis vektor, maka Adobe Illustrator secara tidak langsung mempunyai kegunaan untuk memproduksi hasil karya yang khusus, yaitu gambar dengan tipe vektor. Hasil karya yang dimaksud misalnya seperti pembuatan logo perusahaan, media promosi, media promosi bisa berbentuk hasil print maupun dalam bentuk digital.
Jadi fungsi dan kegunaan dari aplikasi Adobe Illustrator sangat banyak, jika kita lihat dari beberapa hasil karya yang disebutkan tadi. Mungkin anda masih belum paham karena di situ hanya disebutkan dalam segi sempit beberapa hasil karya yang bisa dibuat dengan Adobe Illustrator, kalau diperluas atau secara umum maka hasil karya yang bisa dibuat oleh Adobe Illustrator, sebagai berikut :
- Grafik.
- Watermark.
- Desain aplikasi.
- Logo perusahaan.
- Logo website / blog.
- Banner / spanduk.
- Desain gambar.
- Ikon aplikasi.
- Desain kaos.
- Wallpaper.
- Diagram
- Ilustrasi.
- Kartun.
- Tabel.
Gambar 1. Kaos dan X Banner
Itulah beberapa hasil karya yang bisa dibuat dengan menggunakan Adobe Illustrator dan pastinya masih banyak hasil karya lainnya.
Kita lihat seperti ikon aplikasi atau logo website / blog, hasil karya tersebut harus bisa diperbesar ataupun diperkecil, untuk ikon aplikasi diperlukan ukuran tertentu pada tampilan desktop, begitu juga untuk tampilan di Start Menu, atau di Explorer, itu semua memerlukan ukuran gambar yang berbeda-beda.
Untuk logo website / blog, ukuran yang berbeda-beda diperlukan, seperti di ikon browser atau yang biasa disebut sebagai favicon, di logo itu sendiri, ataupun di tombol menu maupun tombol biasa.
Oleh karena itulah desain gambar bertipe vektor diperlukan, untuk mendesainnya kita bisa pergunakan aplikasi Adobe Illustrator. Selain Adobe Illustrator, ada aplikasi terkenal lainnya sebagai pengolah gambar vektor, yaitu Corel Draw.
Informasi terkait
Sejarah dari Adobe Illustrator
No comments:
Post a Comment